Depot Bola official website | Members area : Register | Sign in

Dua Gol Bambang Sempurnakan Indonesia

Tuesday, December 7, 2010

Share this history on :
Depot Bola - Di hadapan ribuan pendukungnya, Indonesia akhirnya berhasil mengalahkan "Musuh Bebuyutan" Thailand 2-1 di penyisihan Grup A Piala AFF 2010. Thailand pun tersingkir karena di pertandingan lain Malaysia berhasil mengalahkan Laos.

Kemenangan ini tidak lepas dari peran Bambang Pamungkas, yang mencetak dua gol untuk Indonesia. Dua golnya melalui titik putih mengubah suasana di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (7/12/2010).

Indonesia yang turun tanpa sejumlah pemain utama, mendapat perlawanan yang kuat dari tim "Gajah Putih". Tekanan agar menang membuat Thailand mau tidak mau harus bermain menyerang guna mengamankan posisi mereka sebagai runner up grup A.

Di babak pertama, Thailand setidaknya memiliki tiga kesempatan emas. Salah satunya ketika tandukan Suttinun Phukhom melewati kiper Markus Haris Maulana di menit ke-41. Untunglah Eka Ramdani berjaga-jaga di depan gawang dan mengusir bola secepat mungkin.

Alotnya pertandingan membuat skor kacamata tetap bertahan hingga turun minum. Thailand tetap mendominasi jalannya pertandingan secara keseluruhan.

Di babak kedua Gawang Markus akhirnya bobol oleh aksi Suree Sukha di menit ke-69. Suree menyambut bola liar di kotak penalti dengan tendangan voli yang mengarah ke tiang jauh.

Sepuluh menit sebelum bubar, tensi serangan Indonesia memuncak. Gonzales dijatuhkan ketika hendak mengejar bola di kotak penalti. Wasit menunjuk titik putih dan Bambang Pamungkas menyelesaikannya dengan baik. Skor 1-1 di menit ke-80.

Dua menit menjelang bubar, Indonesia kembali mendapatkan penalti ketika tendangan Arif Suyono membentur tangan Panupong Wongsa di kotak penalti. Wasit kembali menunjuk titik putih dan lagi-lagi Bambang berhasil menjadi algojo dengan mengecoh kiper Sinthaweechai.

Sampai peluit akhir dibunyikan Indonesia mampu mempertahankan keunggulan dan berhasil lolos ke semifinal dengan raihan poin sempurna. Sedangkan Malaysia berhak mendampingi Indonesia yang mana di waktu bersamaan juga berhasil menang atas laos dengan skor telak 5-1.

(kompas.com)

Related News

0 comments:

Post a Comment