Depot Bola - AC Milan melenggang ke babak perempat final Copa Italia setelah berhasil meraih kemenangan telak 3-0 atas Bari di San Siro, Kamis (20/1/2011). Pada laga ini Antonio Cassano bermain sebagai starting eleven AC Milan untuk pertama kalinya.
Gol pertama Milan terjadi di menit ke-19. Berawal dari sebuah serangan balik yang dimulai Robinho, Ibra melepaskan tembakan melengkung yang tak bisa dijangkau kiper Bari, Padelli.
Memasuki menit-menit akhir babak pertama, Milan kembali mencetak gol. Dimulai dari umpan silang Cassano kepada Robinho. Bola kemudian dibelokkan ke arah Alexander Merkel dan dituntaskan menjadi sebuah gol.
Setelah turun minum, I Rossoneri kembali menambah gol. Kali ini melalui aksi Robinho di menit ke-64. Setelah menerima umpan dari Merkel, Robinho langsung menjebloskan bola ke gawang Bari. Milan pun unggul 3-0 dan bertahan hingga akhir pertandingan.
Kemenangan ini membawa Milan lolos ke babak perempat final dan akan berhadapan dengan bekas klub Cassano, Sampdoria.
(goal.com)
0 comments:
Post a Comment